"Amarah" Gelar Aksi Solidaritas Untuk Sultan Rif'at Alfatih Di Tugu UB Malang
Aksi Solidaritas "Amarah" Di Tugu UB Malang
Malang, 45news.id - Mahasiswa
Universitas Brawijaya (UB) di Malang, Jawa Timur, yang tergabung dalam Aliansi
Mahasiswa Resah (Amarah) Brawijaya, mengadakan aksi pada Kamis, 10 Agustus
2023. Mereka melakukan long march dari Gazebo Fakultas Kedokteran hingga
mencapai Bundaran Tugu UB.
Para mahasiswa ini tengah menggelar aksi solidaritas kepada
rekan sesama mahasiswa yaitu Sultan Rif'at Alfatih yang mengalami gangguan
fungsi pernapasan dan tidak bisa makan karena terjerat kabel fiber optik pada
Januari 2023 lalu.
Diketahui Sultan terjerat kabel fiber optik milik PT Bali
Towerindo Tbk di Jalan Pangeran Antasari, Jakarta. Bahkan akibat kejadian ini,
Sultan tidak bisa menjalankan perkuliahan secara normal di Fakultas Ilmu Sosial
dan Ilmu Politik (FISIP) UB.
Tindakan solidaritas mahasiswa UB tergambar melalui poster
tuntutan yang mereka angkat, menggugah keadilan untuk Sultan atas kelalaian PT
Bali Towerindo Tbk .
Janji perusahaan untuk mengambil tanggung jawab dan meminta
maaf secara kekeluargaan kepada keluarga Sultan ternyata hanya omong kosong,
seperti yang disampaikan oleh Axel Jhon Calfari, Humas Aksi Amarah Brawijaya, dalam
orasinya.
Axel mengungkapkan bahwa ayah Sultan, yakni Fatih,
menjelaskan bahwa akibat peristiwa ini, korban terpaksa bolak-balik ke rumah
sakit selama tujuh bulan. BPJS digunakan untuk biaya perawatan, terutama dalam
penyembuhan luka parah di tenggorokan.
Massa aksi yang tergabung dalam Amarah Brawijaya
berkomitmen untuk mendesak PT Bali Towerindo Tbk bertanggung jawab atas hak-hak
Sultan Rif'at Alfatih.
"Amarah Brawijaya mengajak seluruh masyarakat untuk
bersatu dalam doa untuk kesembuhan Sultan Rif'at Alfatih," pinta Axel.
Dalam hal kejadian ini seharusnya pemerintah bertindak
tegas dan segera membuat regulasi tentang penataan kabel fiber ditempat umum
agar tidak membahayakan orang lain. (im)
Belum ada Komentar untuk ""Amarah" Gelar Aksi Solidaritas Untuk Sultan Rif'at Alfatih Di Tugu UB Malang"
Posting Komentar